Minggu, 26 Februari 2012

Ducati Selangkah Lebih Maju


| Aloysius Gonsaga Angi Ebo | Kamis, 23 Februari 2012 | 20:54 WIB
AFP Valentino Rossi (kanan) mendengar bisikan dari Direktur Ducati Corse, Filippo Preziosi.


JEREZ, Kompas.com — Manajer Umum Ducati Filippo Preziosi merasa yakin timnya sudah selangkah lebih maju. Pernyataan tersebut dia lontarkan setelah menjalani latihan selama tiga hari di Jerez.

Pebalap yang melakukan uji coba, Franco Battaini, menjalani tes tersebut selama tiga hari penuh. Dia fokus pada masalah elektronik dan pengesetan motor baru Ducati GP12 mesin 1.000 cc.

Preziosi mengatakan bahwa dia puas dengan kemajuan yang diraih. Selanjutnya, giliran pebalap utama Valentino Rossi dan Nicky Hayden yang meneruskan update mesin saat latihan resmi kedua pramusim MotoGP 2012 di Sepang, Malaysia, akhir bulan ini.

"Kami beruntung karena memiliki tiga hari dengan kondisi cuaca yang sangat bagus," ujar Preziosi. "Dan, itu memungkinan kami untuk sedikit bekerja. Bersama Franco kami meneruskan program tes yang direncanakan untuk uji coba tim pada musim dingin, mencoba beberapa aspek elektronik yang kami akan terus kerjakan bersama para pebalap pabrik di Sepang.

"Saya pikir kami menemukan beberapa hal menarik yang akan segera kami konfirmasi bersama Vale dan Nicky di Malaysia, di mana kami juga akan meneruskan pekerjaan pada pengesetan motor."

Skuad tim satelit Ducati, AB Cardion dan Pramac Racing, juga tampil dalam uji coba di Jerez. Karel Abraham dan Hector Barbera melakukan tugas mereka dalam latihan yang didominasi tim CRT tersebut.

Tidak ada komentar: